Menyambut bulan Ramadan, Rumah Aspirasi Gus Hilmy mengadakan Lomba Video Kreatif. Kegiatan ini bertujuan untuk menumbuhkan sikap kreatif masyarakat, khususnya generasi millenial.

Bertema “Kisah Ulama Nusantara”, Lomba Video Kreatif ini diharapkan mampu memberikan edukasi kepada masyarakat luas tentang Ulama-ulama Nusantara. Lomba ini diselenggarakan untuk kali kedua setelah tahun lalu sukses diselenggarakan dengan tema “Lebaran di Tengah Pandemi.”

Rumah Aspirasi Gus Hilmy merupakan wadah penyaluran aspirasi masyarakat kepada Anggota Dewan Perwakilan Daerah (DPD) RI Dr. H. Hilmy Muhammad, M.A. Tak hanya menjadi ruang partisipasi publik, tetapi juga memiliki program-program kreatif dan edukatif. Di antaranya adalah Lomba Video Kreatif.

“Durasi lomba cukup panjang, selama sebulan. Dari 3 April sampai 3 Mei 2021. Berbeda dari sebelumnya, lomba kali ini terdapat dua kategori, yaitu pelajar (SD/SMP/SMA sederajat) dan mahasiswa/umum. Basisnya tetap sama, media sosial Instagram. Lomba ini harapannya dapat diikuti oleh masyarakat lebih luas dan materi lomba yang sifatnya edukatif bisa tersebar lebih luas. Masing-masing kategori akan dipilih 4 juara dengan memperebutkan total hadiah puluhan juta rupiah,” kata Wahyu Arif selaku ketua panitia.

Selain itu, akan dipilih juara favorit yang ditentukan oleh publik melalui voting di media Instagram. Untuk mengikutinya, calon peserta diwajibkan memenuhi beberapa syarat yang sangat sederhana. Wahyu berharap, kemudahan syarat ini akan dapat memancing antusias calon peserta.

Keterangan lengkap bisa Anda baca di bawah ini:

Panduan Lomba

Sesudah memahami panduan lomba, silakan mendaftar melalui tautan berikut.

Formulir Pendaftaran Lomba Video Kreatif “Kisah Ulama Nusantara”